PEPE4DSPORT: Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Shin Tae-yong merupakan salah
satu pelatih top dunia yang berasal dari Korea Selatan. Negeri Ginseng tersebut
sadar betapa berjasanya pria yang akrab disapa STY itu, karenanya ada lapangan
sepakbola yang dinamai dengan nama Shin Tae-yong di Korea Selatan.
Lapangan
sepakbola yang dinamai dengan Shin Tae-yong itu ada di kampung halaman STY,
yakni di Yeongdeok, Korae Selatan. Shin Tae-yong pun hadir dalam peresmian nama
lapangan, yakni Shin Tae-yong Soccer Park.
STY terlihat mengikuti acara pembukaan Shin Tae-yong Soccer Park pada Sabtu 6
Juli 2024 sore waktu setempat. Tentunya hal itu menjadi bukti betapa pentingnya
Shin Tae-yong terhadap sepakbola Korea Selatan, khususnya untuk wilayah
Yeongdeok.
Menurut media Korea Selatan, Yeongnam, hadirnya Shin Tae-yong Soccer Park bukan
hanya sekadar lapangan sepakbola biasa. Lapangan yang dibuat untuk menghormati
jasa STY itu juga diharapkan mampu membantu perekonomian warga setempat.
Sebab Shin Tae-yong Soccer Park nantinya diharapkan bisa menjadi destinasi
wisata untuk masyarakat Korea Selatan dan tentu mancanegara
“Melalui acara pembukaan ini, Lapangan Shin Tae-yong Soccer Park di Yeongdeok
diharapkan tidak hanya menjadi destinasi sepakbola yang terkenal. Tapi juga
diharapkan mampu membantu perekonomian warga lokal,” bunyi keterangan dari
media Korea Selatan, Yeongnam, Minggu (7/7/2024).
Saat ini Shin Tae-yong memang tengah berlibur di Korea Selatan. PSSI memberikan
STY jatah bersantai karena Timnas Indonesia nantinya akan sibuk mempersiapkan
babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona
Asia.
Timnas Indonesia seperti yang diketahui tergabung di Grup C bersama tim kuat
Jepang, Australia, Arab Saudi, China, dan Bahrain. Kompetisi tersebut pun akan
dimulai pada September 2024 mendatang.
Sejauh ini belum ada agenda untuk Timnas Indonesia senior, jadi wajar jika STY
diliburkan. Nantinya mepet September 2024, Shin Tae-yong akan kembali ke Tanah
Air untuk mempersiapkan pasukan Garuda.